Install Docker dan Docker Compose di Centos 7
A. Pengertian Docker
Docker adalah sebuah platform yang bisa digunakan untuk mengembangkan, mengirim, dan menjalankan aplikasi. Docker memungkinkan pengembang perangkat lunak untuk memisahkan aplikasi dari infrastruktur sehingga pengembang dapat mengirimkan perangkat lunak dengan cepat.
Secara umum, Docker adalah proyek open source yang menyediakan platform terbuka untuk para website developer atau pengembang agar dapat membangun,mengemas, dan menjalankan aplikasi di berbagai lokasi dan bertindak sebagai sebuah container yang ringan. Docker memiliki fungsi utama dalam penyederhanaan konfigurasi yang dibangun berdasarkan teknologi container.
Container adalah sebuah wadah ringan seperti cloud yang berisi semua keperluan untuk menjalankan sebuah aplikasi. Melalui Docker ini seorang pengembang dapat berbagi container saat bekerja membangun aplikasi. Hal ini mempermudah kerja tim dalam pengembangan aplikasi.
B. Konfigurasi Docker di Centos 7
1. Siapkan satu server yang sudah terinstall centos 7 dan siap digunakan.
2. Login ke server menggunakan SSH agar mempermudah proses konfigurasi.
3. Setelah login, install serangkaian package sebelum install docker. jalankan perintah berikut
# yum update -y && yum upgrade -y && yum install -y yum-utils
4. Masukan repository docker kedalam server5. Install docker dengan menjalankan perintah di bawah
#
yum install -y docker-ce 
6. Setelah selesai menginstall docker, platform ini belum bisa digunakan. Untuk mengaktifkan dan mengoperasikannya, jalankan perintah berikut.
#
systemctl enable docker && systemctl start docker
7. Selesai. Periksa statusnya untuk memastikan bahwa semuanya telah berjalan dengan baik.# systemctl status docker
8. Kemudian cek dengan perintah docker ps atau docker stats
# docker ps
C. Install Docker Compose
1. Jalankan perintah di bawah untuk menginstall Docker Compose di Centos 7
# yum install -y curl && curl -L "https://github.com/docker/compose/releases/download/1.23.2/docker-compose-$(uname -s)-$(uname -m)" -o /usr/local/bin/docker-compose
2. Lalu beri izin eksekusi ke biner Docker Compose dengan perintah berikut # chmod +x /usr/local/bin/docker-compose
3. Untuk memastikan bahwa tidak ada masalah saat menggunakan utilitas ini di terminal, buatlah tautan simbolis ke sistem
# ln -s /usr/local/bin/docker-compose /usr/bin/docker-compose
4. Cek versi docker compose yang telah di install
# docker-compose --version
Sekian artikel tentang install docker dan docker compose di centos 7 yang bisa saya sampaikan, terima kasih atas kunjungannya:)
Komentar
Posting Komentar